Seleb

Sinopsis

 

Keberuntungan datang, sama sekali tidak pernah direncanakan. Bagaimana seorang gadis desa di pegunungan bernama SUKILAH, yang sedang menonton syuting Film, tiba-tiba didapuk jadi artis menggantikan artis ibukota yang seenaknya tidak menepati calling yang sudah ditanda tanganinya. Seperti penduduk desa lainnya SUKILAH datang hanya untuk menonton sesuatu yang tidak pernah dia bayangkan bisa ada di desanya di kaki gunung. Artis-artis ibu kota yang dia tonton di Televisi, tiba-tiba bermunculan di desanya.

SUTRADARA dan PIMPRO kesal sekali padaJESSICA MEIDAyang sudah dikontrak dan sudah menandatangani calling sheet, tidak datang pada tanggal yang ditentukan, dengan berbagai alasan. Pembantu Umum lapangan bernama SLAMET mengusulkan kepada Unit Menejer, untuk mendapuk penduduk sini saja, malah jadi bisa lebih natural, lebih pas ndesonya. Ketika ditanya apa Slamet punya pandangan orangnya..? SLAMET mengusulkanSUKILAH, yang sering membantu dia membelikan jajanan pasar di pasar desa dan juga sering membantu membuatkan kopi. Anaknya manis yang sepertinya nggak neko-neko... UNIT menyuruh SLAMET membawa SUKILAH ke HERU SUHENDRO sang SUTRADARA....

Ternyata SUTRADARA merasa pas melihat SUKILAH untuk memerankan karakter PARTINAH, gadis desa yang menjadi lawan main LULA mahasiswi yang pacarnya bernama ROBIN (MUQOROBIN) sesama mahasiswa yang sedanh menjalani Praktek Kerja Lapangan itu jatuh cinta dengan SUTINAH.

Maka jadilah SUKILAH yang kemudian namanya di gantiMas HERU SUHENDRO sang sutradaranya menjadi LA SUKI.. sampai melejit menjadi seorang artis.

Karena permainannya yang selalu natural pelan bisa mengumpulkan penggemar..., dan jadilah dia seorang Selebritis..., tentu dengan berbagai intrik dan lika liku kariernya. Bagaimana dia harus konflik dengan mas BAGONGpacarnya di desa, dengan MAS SLAMET yang juga mencoba merayunya, meskipun selelu ribut dengan istrinya, gara-gara SLAMET menyuruh LA SUKI tinggal di rumahnya, selama syuting di Jakarta... SUKI juga sulit sekali menghindari SANG SUTRADARA yang diam-diam naksir dia. Juga artis pria lawan mainnya..... Belum lagi tiba-tiba SUKI harus menghadapi persaingan kemewahan yang menjadi ukuran dari teman sesama artis... LA SUKI bimbang.. sementara dia mendapat kabar bahwa mas BAGONG menikah dengan putri Pak Lurah... Orang tuanya di jauhi oleh para tetangga karena dikira sombong, anaknya sudah kaya tapi tidak mau menyumbang keperluan desa dan sebagainya. Padahal karena LA SUKI tidak pernah mengirim... dia masih terkena gegar budaya, hidup di Ibu kota.Dari hidup di rumah kontrakan sederhana milik SLAMET, kemudian disewakan rumah kontrakan yang lebih baik oleh Sutradara Heru Suhendro. Sampai mampu mengontrak apartemen sendiri bersama kakak perempuannya yang pelan mulai menjajagi menjadi menejer sendiri yang sebelumnya dimenejeri kecil-kecilan oleh SLAMET SANG PU... Kejadian demi kejadian selalu menjadi suatu yang baru dan mendebarkan bagi La Suki dan kakak perempuannya MARYANI (YAYAN).

Bagaimanakah kisah selanjutnya?

 


Cast n Crew

 

MEGAN DOMANI                        

RIZKY NAZAR                           

CASSANDRA LEE                       

MARCELLA SIMON                     

DIANDA SABRINA                     

SULTAN DJORGHI                     

HENGKY TARNANDO                 

BABY ZELVIA                                     

CHOLIDI ASADIL ALAM              

BINYO                                               

GILANG RHINO       


Production Stils

 

Sutradara               :        Umam AP

Produser                :        Leo Sutanto

Cerita & Skenario    :        H. Imam Tantowi

Produksi                 :        SinemArt 

 

Judul Lagu     : Istana Bintang

Penyanyi       : Setia Band

Pencipta        : Charly VH

Produksi        : Trinity Optima Production