Jumpa Fans 'STJC' : "Terimakasih Semuanya"

Sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta (STJC) sedang digemari. Terbukti ribuan fans hadir dalam acara meet and greet yang digelar di di Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (26/11) lalu.
 
Sempat diisukan batal akibat hujan deras, tak membuat penggemar rela meninggalkan tempat. Hingga pada akhirnya penantian mereka terbayar saat empat bintang idola remaja itu, Verrell Bramasta, Natasha Wilona, Aliando Syarief dan Bryan Domani naik ke atas panggung tanpa memerdulikan hujan. "Terima kasih semuanya!" teriak mereka berempat dengan membungkukkan badan tanda memberi penghormatan pada penggemarnya.
 
Acara jumpa fans memang tidak berjalan mulus. Penyebab-nya cuaca tidak bersahabat.
 
Selain faktor cuaca, membludaknya fans membuat kondisi tidak kondusif.
 
Puluhan orang pingsan karena berdesakan. Melihat kondisi yang demikian, pihak keamanan mendesak acara segera ditutup. Alhasil, acara gimmick dan pembagian hadian pun dibatalkan. Bahkan ketika Aliando akan melempar topi pun dilarang polisi.
 
Singkatnya waktu yang mempertemukan idola dan penggemar ini membuat pihak manajemen ingin menjadwalkan ulang acara tersebut.
 
''Ini tadi melebihi ekspektasi kami, mungkin lain waktu akan kami jadwalkan dan bisa lebih terorganisir. Yang paling penting had ini kita tidak mengecewakan penggemar," ujar Andy Prianto, komunikasi program sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta, usai acara.
 
Verrel Bramasta mengaku tidak puas karena hanya sebentar bertemu dengan fans. Namun dia menyadari cuaca dan kondisi tidak memungkinkan.
 
"Kami tidak ingin mengecewakan mereka, meskipun hanya sebentar yang penting sudah menyapa. Itu lebih dari cukup," ungkap Verrell. 
 
(NYATA, Edisi 2422, I Desember 2017)